visi misi

Visi

Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih berkomitmen menjalankan amanat “Deliver Impactful Contribution to the Nation” atau Kontribusi yang Berdampak Bagi Bangsa, salah satu wujudnya adalah dengan dengan membantu meringankan penderitaan sesama yang membutuhkan, dalam bidang kemanusiaan, sosial, pendidikan dan lingkungan/komunitas untuk mencapai dan mewujudkan kualitas hidup yang lebih baik.

Misi

Mendukung program pencerdasan bangsa yang berkarakter dan memiliki ketrampilan.

Mendukung peningkatan kesejahteraan hidup bangsa Indonesia melalui program kerja kesehatan, lingkungan dan pemberdayaan masyarakat.

Meringankan beban masyarakat yang mengalami bencana.